-->

Taman Alat

Taman alat adalah sebidang tanah pada dataran terbuka dan datar yang merupakan tempat kedudukan alat-alat meteologi. Persyaratan dasar yang harus dipenuhi untuk pembuatan taman alat ialah:
a. Jauh dari bangunan fisik yang dapat mempengaruhi iklim.
b. Jarak benda penghalang dengan taman alat paling sedikit 10 (sepuluh) kali tinggi benda atau bangunan.
c. Lahan bukan merupakan daerah pemukiman penduduk yang padat dan bebas dari daerah industri. d. Topografi lahan merupakan tanah rata mendapat berumput dan bebas banjir.
e. Kondisi lahan taman alat dan kebun percobaan mewakili lingkungan pada umumnya di wilayah tersebut dan sebaiknya merupakan daerah pertanian atau perkebunan

Luas taman alat tergantung jumlah dan macam alat. Menurut WMO untuk pemasangan alat yang terdiri dari pengukur suhu udara dan kelembaban udara saja, memerlukan sebidang tanah berukuran paling sempit yaitu 9 x 6 meter. Adapun untuk sebuah stasiun klimatologi pertanian yang lengkap menurut Dooronbas (1976), dibutuhkan daerah terbuka yang berukuran paling sempit 10 x 10 meter.
Menurut Badan Meteologi dan Geofisika, persyaratan luas taman alat sebagai berikut :
a. Taman alat berukuran 40 m x 60 m membujur arah urata selatan.
b. Permukaan tanah rata, tidak bergelombang dan berumput pendek.
c. Taman alat dipagar dengan kawat harmonika atau sejenisnya setinggi 120 cm.
d. Pagar taman alat dilengkapi dengan pintu yang bisa dikunci dan letaknya diusahakan mempermudah pengamat melakukan pengamatan.

Stasiun klimatologi yang lengkap pada umumnya mempunyai taman alat dengan susunan alat sebagai berikut:
1. Sangkar cuaca (Stevenson screen), di dalamnya ditempatkan: thermohigrograph, thermometer max-min, thermometer bola basahbola kering, hygrometer, piche evaporimeter, dan barometer.
 


2. Sunshine recorder Campbell Stokes 





3. Silicon Cell Solari meter 

4. Ombrograph 


5. Ombrometer 




6. Anemometer dan Penunjuk arah angin (wind vane) 


7. Panci evaporimeter kelas A (Pan evaporimeter) 



8. Thermometer tanah dengan kedalaman : 0, 10, 20, 30, 50, dan 100 cm 



9. Thermometer  



Taman alat dibuat di daerah terbuka. Daerah terbuka ialah sebidang tanah di sekeliling taman alat, yang di dalamnya tidak terdapat suatu penghalang yang dapat mengganggu bekerjanya alat pengukur cuaca baik yang bersifat temporer maupun permanen. Daerah terbuka diperlukan agar hasil pengukuran unsur cuaca dalam taman alat dapat mewakili keadaan iklim daerah sekitar dengan jangkauan yang lebih luas.

Oleh karena itu pengaruh iklim lokal harus ditiadakan. Beberapa pengaruh lokal yang sering terjadi, antara lain :
1. Turbulensi. 
Turbulensi akan terjadi apabila taman alat terlalu dekat dengan bangunan, pepohonan, tebing terjal dan penghalang yang lain. Semakin rapat letak penghalang dengan taman alat, turbulensi semakin meningkat. Gejala ini sangat mengganggu pengukuran suhu, kelembaban udara, angin, curah hujan dan penguapan. Dengan demikian, sebagai contoh untuk menghindari turbulensi maka penempatan penakar hujan memerlukan daerah terbuka dengan jarak antara penghalang dan alat > 4 kali tinggi penghalang, anemometer dipasang setinggi 2 meter di atas permukaan tanah memerlukan daerah terbuka dengan jarak antara penghalang dan alat > 10 kali tinggi penghalang.

2. Efek Oase (Oase effect). 
Stasiun cuaca yang dikelilingi oleh daerah berudara kering dan bersuhu tinggi, maka tiupan angin yang berhembus ke dalam taman alat menimbulkan adveksi yang disebut efek oase. Akibatnya dapat menimbulkan penyimpangan pada pengukuran suhu dan penguapan. Tindakan pencegahan dapat dilakukan dengan cara menanami daerah terbuka dengan rumput atau jenis tanaman pendek hingga seluruh permukaan tanah tertutup.

3. Naungan. 
Beberapa alat tertentu membutuhkan pengaruh cahaya matahari langsung berada di atas horizon dalam peredarannya setiap tahun. Alat pengukur lama penyinaran matahari mendapat cahaya langsung selama berada 30 di atas horizon. Radiometer memerlukan ruang terbuka 50 di atas horizon. Namun apabila terpaksa, kedua alat tersebut dapat diletakkan di atas menara atau puncak gedung didekatnya. 



Jika Anda menyukai Artikel di blog ini, Silahkan klik disini untuk berlangganan gratis via email, Anda akan mendapat kiriman artikel setiap ada artikel yang terbit di Our Akuntansi


0 komentar:

Post a Comment