Cara Membuat Antena Yagi untuk 2 meter Band
Dari berbagai macam Buku Referensi Antena yang pernah Penulis baca,
bisa disimpulkan bahwa : “ Tidak ada formula khusus untuk membuat Yagi
terbaik di Band manapun “. Akan tetapi banyak sekali design Yagi yang baik dan
bisa dicoba dibuat sendiri.
Dari berbagai literature tentang antenna Yagi pada Band manapun, secara
umum bisa disimpulkan sbb :
a. Driven Element mempunyai panjang ½ π.
Sehingga rumus untuk menghitung total panjang Driven Element sebuah
Yagi adalah sbb :
c. Panjang Director 1 dibuat 5 % lebih pendek dari Driven Element. Jika akan dibuat Yagi yang memiliki elemen lebih dari 3 elemen, maka Director berikutnya ( Director 2 ) biasanya dipotong sedikit lebih pendek dari Director 1. Demikian juga dengan Director 3 , Director 4 dan seterusnya
Sebagai contoh,
Kita akan membuat antenna Yagi untuk bekerja pada 144 MHz (2 m band ). Maka dari perhitungan diperoleh :
π = 300 / 144,000 = 2,0833333 meter.
K diambil sebesar 0,95.
Jadi Panjang Driven Element adalah
0,5 x 0,95 x 2,0833333 meter = 0,9896 meter atau dibulatkan 99 cm.
Panjang Reflector 7 % lebih panjang dari Driven Element. Maka panjang Reflector adalah 1,07 x 99 cm = 105,93 cm dibulatkan 106 cm. Panjang Director 1 ditetapkan 5 % lebih pendek dari Driven Element. Maka panjang Director 1 adalah 0,95 x 99 cm = 94,05 cm. Kita sudah menghitung panjang element sebuah Yagi 3 element yang mempunyai gain sekitar 5 dB.
Bagaimana dengan jarak antara element ?. Dari literatur yang pernah Penulis baca :
- Gain terbesar diperoleh jika jarak antara Driven Element dengan Reflector sekitar 0,2 π – 0,25 π
- Untuk memperoleh coupling yang baik antara Driven Element dengan Director 1, maka Director 1 sebaiknya ditempatkan sejauh 0,1 π– 0,15π dari Driven Element.
- Director 2 agar ditempatkan sejauh 0,15 π– 0,2 πdari Director 1.
- Director 3 ditempatkan sejauh 0,2 π – 0,25 πdari Director 2, dan seterusnya.
Hal ini berarti, untuk Yagi 2 m Band, jarak antar elemen sekitar 40 cm – 50 cm,
kecuali Driven Elemen dengan Director 1 sekitar 20 cm – 30 cm
Semakin banyak elemen Yagi, maka akan diperoleh gain antenna yang semakin
besar. Grafik berikut ( dari The ARRL Antenna Book, 1974 halaman 153 )
memperlihatkan GAIN vs Banyaknya elemen Yagi
Terlihat bahwa Yagi 8 elemen bisa menghasilkan gain sekitar 11 – 12 dB dan
Yagi 11 elemen bisa menghasilkan gain sekitar 13 – 14 dB.
Dalam membuat Antena Yagi, maka beberapa hal yang perlu diperhatikan
adalah :
a. Semakin banyak elemen Yagi tentunya akan membutuhkan Boom yang
semakin panjang.
b. Untuk memperoleh gain antenna yang besar, maka Antena Yagi biasanya
dibuat sepanjang mungkin sampai Boomnya mulai melengkung.
Maksimum panjang Boom 6 meter, kecuali di perkuat khusus.
c. Setelah itu, jika masih diperlukan tambahan gain antenna, barulah
antenna Yagi tersebut di stack dua, atau bahkan di stack empat.
Perlu diperhatikan bahwa antenna Yagi yang di stack dua hanya akan
memberikan tambahan 3 dB gain diatas antenna Yagi tunggal dan antenna Yagi
yang di stack empat hanya memberikan tambahan 6 dB gain diatas Yagi tunggal
atau tambahan 3 dB gain diatas Yagi yang di stack dua. Selain itu, perlu cara
khusus jika kita men-stack dua Yagiatau empat Yagi yang biayanya mungkin
kurang sebanding dengan tambahan gain yang kita peroleh.
Berikut akan menguraikan cara-cara membuat Yagi 8 element dan 11
element. Anda bisa memilih yang sesuai dengan keinginan. Tentunya Yagi 11
element akan lebih mahal karena memerlukan Boom yang lebih panjang serta
tambahan Bracket antenna sebanyak 3 buah.
Untuk elemen Reflector, Director 1, Director 2 dst memakai Aluminium
tubing ukuran 3/8 inch. Untuk Driven Element agar bandwidthnya lebih lebar,
usahakan memakai Aluminium tubing berukuran ½ inch. Hal ini agak menyulitkan
karenaanda harus membeli lagi Aluminium dengan ukuran yang berbeda dengan
3/8 inch. Jika sekiranya menyulitkan, maka Driven Element bisa dibuat dengan
Aluminium tubing 3/8 inch. Panjang setiap element antenna dan jarak antara
element bisa dilihat pada Tabel dibawah ini.
Bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuat Yagi 2 m Band sebagaiberikut :
Cara pembuatan Antena Yagi :
- Potong Aluminium tubing ukuran ½ inch sepanjang 99 cm untuk Driven Element. Beri tanda bagian tengahnya dengan spidol hitam.
- Potong Aluminium tubing ukuran 3/8 inch untuk Reflector dan semua Director seperti pada Tabel diatas. Beri tanda bagian tengahnya dengan spidol.
- Potong Aluminium tubing ukuran 1 inch untuk Boom antenna. Panjang Boom untuk Yagi 8 elemen adalah 2,65 meter. Beri allowance sekitar 5 cm kiri dan kanan sehingga potonglah sepanjang 275 cm. Sedangkan panjang Boom untuk Yagi 11 elemen adalah 385 cm sehingga dengan allowance 5 cm kiri dan kanan, potonglah sepanjang 395 cm.
- Pasang semua elemen Reflector dan Director pada bracketnya. Beri tanda R untuk Reflector, D1 untuk Director 1, D2 untuk Director 2, dst agar memudahkan saat kita melakukan assembling nanti.
- Khusus untuk Driven Element, buat dulu Gamma match sesuai petunjuk di halaman berikut ini.
- Setelah Gamma match selesai dirakit, ambil Boom antenna dan masukkan semua elemen + bracket kedalam Boom antenna sesuai urutannya.
- Mula-mula tempatkan Reflector pada Boom pada jarak 5 cm dari ujung Boom.
- Kemudian tempatkan Director terakhir pada ujung Boom yang satu lagi pada jarak 5 cm dari ujung Boom. - Reflector dan Director terakhir harus berada dalam satu bidang datar.
- Kemudian, kencangkan baut bracket Driven Element pada Boom antenna pada jarak 40 cm dari Reflector. Usahakan agar Reflector dan Driven Element berada dalam satu bidang datar.
- Berikutnya kencangkan baut bracket Director 1 pada Boom antenna pada jarak 30 cm dari Driven Element.
- Selanjutnya kencangkan baut bracket Director 2 pada Boom antenna pada jarak 35 cm dari Director 1 atau 65 cm dari Driven Element.
- Kencangkan baut bracket Director 3 pada jarak 40 cm dari Director 2 atau 105 cm dari Driven Element.
- Lakukan berturut-turut untuk Director 4, Director 5, danseterusnya dengan jarak 40 cm dari Director sebelumnya.
- Teliti kembali dan usahakan agar semua elemen mulai dari Reflector, Driven Element dan semua Director berada pada satu bidang datar.
- Sampai tahap ini, Yagi Anda sudah selesai dibuat dan siap untuk di tuning agar SWR nya menunjukkan angka mendekati 1 : 1.
Jika Anda menyukai Artikel di blog ini, Silahkan
klik disini untuk berlangganan gratis via email, Anda akan mendapat kiriman artikel setiap ada artikel yang terbit di Our Akuntansi
0 komentar:
Post a Comment