-->

Syarat Tumbuh Tanaman Padi Sawah.

Setiap tanaman mempunyai syarat tumbuh yang berbeda untuk dapat tumbuh dengan baik dan mempunyai produktivitas yang tinggi. Begitu pula tanaman padi sawah. Seperti kita ketahui, jenis tanaman padi sangat banyak, tetapi tanaman padi sawah mempunyai syarat tumbuh yang berbeda dengan jenis padi yag tumbuh di ladang atau di sawah pasang surut. 
Syarat utama yang harus di penuhi untuk menanam padi sawah adalah kebutuhan air yang harus tercukupi. Jika tidak maka pertumbuhan padi sawah yang di tanam akan terhambat dan produktivitasnya menurut.

Berikut ini syarat tumbuh tanaman padi sawah yang harus di perhatikan:
1) Lokasi tanam. Sesuai dengan namanya, padi sawah, maka tanaman padi jenis ini harus di tanam di sawah dengan ketinggian optimal 0 – 1.500 meter di atas permukaan laut.
2) Kondisi tanah. Padi sawah ditanam di tanah berlumpur yag subur dengan ketebalan 18 – 22 cm. Tanah yang cocok untuk areal persawahan adalah tanag berlempung yang berat atau tanah yang memiliki lapisan keras 30 cm di bawah permukaan tanah sehingga air dapat tertampung di atasnya  dan menciptakan lumpur.
3) Padi sawah dapat tumbuh pada iklim yang beragam, terutama di daerah dengan cuaca panas, kelembaban tinggi dengan curah hujan 200 mm/bulan atau 1500-2000 mm/tahun. Tanaman padi dapat tumbuh baik pada suhu 23C.
4) Intensitas cahaya matahari harus penuh sepanjang hari tanpa ada naungan.
5) Derajat keasaman (pH: potential of Hydrogen) tanah harus berkisar antara 5,4 – 6,0.  pH tanah yang tinggi atau di atas 6,0 akan mengurangi hasil produksi.
6) Angin akan berpengaruh terhadap proses penyerbukan bunga padi. Karena itu lokasi sawah harus terbuka dan tidak terhalang sehingga angin dapat bertiup dengan bebas.
7) Air harus tersedia setiap saat mencukupi untuk menggenangi tanah persawahan. Kekurangan dan kelebihan air akan dapat mengurangi hasil produksi. karena itu diperlukan saluran irigasi yang baik untuk mengatur keluar masuknya air ke dalam lahan persawahan yang akan ditanami padi sawah.




Jika Anda menyukai Artikel di blog ini, Silahkan klik disini untuk berlangganan gratis via email, Anda akan mendapat kiriman artikel setiap ada artikel yang terbit di Our Akuntansi


0 komentar:

Post a Comment