Membuka Data MYOB Pada MYOB Accounting v 15
Untuk membuka data MYOB, ikuti langkah-langkah sebagai berikut :
1. Klik menu Open pada tampilan menu awal MYOB maka jendela konfirmasi MYOB akan muncul. 2. Pada jendela konfirmasi, tentukan lokasi dan nama file yang akan dibuka. (Gambar 1.3.1)
3. Pada MYOB, disediakan satu file data perusahaan yang dapat digunakan sebagai bahan pembelajaran. File data perusahaan tersebut diberi nama Clearwtr.myo.
4. Untuk mengakses file Clearwtr.myo ini, kita tinggal memilih menu Explorer yang terdapat di tampilan menu awal MYOB.
5. Begitu menu Explorer diklik, jendela Sign-On kita akan muncul. Isilah User ID yang digunakan dan Password jika ada. Klik OK untuk melanjutkan. (Gambar 1.3.2)
6. Tampilan Company File Activation MYOB akan muncul. Tampilan ini akan muncul apabila kita belum memasukkan nomor registrasi. Karena program MYOB yang digunakan merupakan program versi trial, maka pilih option ketiga yaitu I want to active my company later kemudian klik OK untuk melanjutkan. (Gambar 1.3.3)
7. Tampilan ini merupakan tahapan terakhir dimana MYOB melakukan verifikasi terhadap data yang akan dibuka. Verifikasi ini dilakukan untuk memastikan apakah data yang akan dibuka mengalami kerusakan atau tidak. Apabila kita yakin bahwa file data yang akan dibuka tidak mengalami kerusakan, klik No. (Gambar 1.3.4)
8. MYOB akan langsung menampilkan Command Centre yang merupakan daftar menu apabila kita ingin menggunakan program dan melakukan transaksi. (Gambar 1.3.5)
Keterangan : File Clearwtr.myo yang disediakan MYOB hanya merupakan contoh data dan bersifat Read Only (user dibatasi hanya bisa melihat tanpa bisa melakukan modifikasi perubahan).
Jika Anda menyukai Artikel di blog ini, Silahkan
klik disini untuk berlangganan gratis via email, Anda akan mendapat kiriman artikel setiap ada artikel yang terbit di Our Akuntansi
3 komentar
Buka file tidak bisa, informasi minta registrasi tapi saya tidak ingat nomor registrasinya kira2 solusi apa? Trus apakah data yang sdh ada itu tdk tersimpan?
Apa MYOB yang anda punya versi trial apa asli beli, jika trial ikuti cara di atas saja jika beli, coba anda cari nomor register nya. Sayang sekali kalo hilang mahal soal nya hehe.
Jika file nya ada sudah pasti data tersimpan. Yang jadi masalah hanya versi myob anda.
Semoga membantu
Bagi yang ingin progarm MYOB PREMIER 7.5 murah dan FULL VERSION (Tanpa Registrasi Online) bisa jalan di windows 10 dan MYOB PREMIER 7,5 (Multi Currency dan MultiUser) VERSI ini adalah versi paling stabil dan jarang ada masalah erorr seperti myob2 diatasnya yg perlu registrasi Online. Hubungin Saya di 0813 48 021 778 (WA Available)