-->

Rivet Nut


Rivet nut dikenal juga sebagai blind rivet,  karena praktis pemasangannya dilakukan dari satu sisi. Rivet nut adalah gabungan dari rivet dan mur ( nut ). Karena bagian dalam dari sarung atau lobang dari rinet nut ber ulir. Rivet Nuts nut merupakan salah satu bentuk media

penggabung yang digunakan pada aircraft construction. Contoh pemakaiannya pada pemasangan de-icing pada sayap pesawat.   Dan dikenal juga sebagai blind rivet nut karena
salah satu bagian dalam dari rivet ini berulir, ada yang tidak berulir dan pemasangannya dilaksanakan dari satu sisi. Blind rivet nut memiliki badan dengan bagian ulir dan daerah yang akan mengalami perobahan bentuk ( deformation zone ). blind rivet nut juga memiliki kepala dengan diameter luar lebih besar dari badan rivet. Bagian yang tidak berulir adalah bagian yang akan dijadikan sebagai pengunci dari rivet nut. Dilihat dari cara pemasangannya, rivet nut ini merupakan gabungan dari mur-baut dan rivet.

Rivet nut pada umumnya dikenal dua jenis: Jenis yang pertama dirancang untuk membentuk tonjolan di sisi belakang panel seperti sekrup. Yang lainnya adalah sama dengan blind rivet, yaitu ditarik dengan menggunakan sekrup, tetapi ditarik ke dalam bukannya menciptakan tonjolan.


Rivet nut juga dirancang menggunakan logam yang terbuat dari aluminium anodized, dengan demikian, tidak akan mengalirkan arus listrik. Pada pesawat terbang banyak digunakan dengan berbagai fungsi. Dapat digunakan pada plat-plat tipis maupun tebal, dengan adanya ulir dapat menahan beban yang besar.Pemasangan rivet nut lebih simpel dan praktis dibandingkan dengan penginstalan mur baut. Cukup hanya membuat lobang sesuai dengan diameter rivet nut, masukan , tarik dan selesai. Tinggal memasang baut ( bolt ) dengan kunci yang sesuai dengan type rivet nut. Pemasangan rivet nut  tidak akan mengalami kerusakan pada part penggabungan seperti deformasi dan merusak cat pada bagian yang sudah finalisasi

1. Daftar dimensi rivet nut



2..Bentuk pemasangan dari rivet nut



Jika Anda menyukai Artikel di blog ini, Silahkan klik disini untuk berlangganan gratis via email, Anda akan mendapat kiriman artikel setiap ada artikel yang terbit di Our Akuntansi


0 komentar:

Post a Comment