-->

PETA PEKERJA DAN MESIN.


Sampai bab lalu, kita telah lengkap membahas mengenai peta-peta kerja
yang termasuk kelompok kegiatan kerja keseluruhan. Berikut ini kita akan
masuk bab peta-peta kerja yang termasuk kelompok kegiatan setempat.

Katau pada bab lalu telah dikatakan bahwa Peta proses Operasi dan Peta
AIiran Proses, merupakan peta yang bisa mengungkapkan keadaan nyata
suatu proses atau keadaan suatu seri dari operasi secara lengkap, dan
kemudian bisa digunakan sebagai alat untuk menganalisa, maka Peta
Pekerja dan Mesin dan Peta Tangan Kiri dan Tangan Kanan dapat
digunakan sebagai alat untuk mempermudah perbaikan suatu sistem
stasiun kerja, sehingga dicapai suatu keadaan ideal untuk saat itu.

Peta Pekerja dan Mesin, merupakan peta pertama yang termasuk
kelompok kegiatan setempat, yang akan kita bahas sekarang.
Dalam beberapa hal, hubungan antara operator dan mesin sering bekerja
secara silih berganti. Yaitu sementara mesin menganggur, operator
bekerja atau sebaliknya. Pada hakekatnya, waktu menganggur ini adalah
suatu kerugian. Maka dari itu, waktu menganggur ini harus dibilangkan
atau setidaknya diminimumkan, baik waktu menganggur pekerja ataupun
mesin,
namun tentunya harus masih ada dalam batas-batas kehormatan, artinya
harus memperhitungkan kemampuan manusia dan mesinnya.

Peta Pekerjaan dan Mesin dapat dikatakan merupakan suatu grafik yang
menggambarkan koordanasi antara waktu bekerja dan waktu menganggur
dari kombinasi antara pekerja dan mesin. Dengan demikian peta ini
merupakan alat yang baik digunakan untuk mengurangi, waktu
menganggur.



Jika Anda menyukai Artikel di blog ini, Silahkan klik disini untuk berlangganan gratis via email, Anda akan mendapat kiriman artikel setiap ada artikel yang terbit di Our Akuntansi


0 komentar:

Post a Comment