-->

PETA TANGAN KIRI DAN TANGAN KANAN


Dengan menggunakan peta-peta yang terdahulu, berarti kita telah
mendapatkan suatu prosedur dari orang, bahan dan alat secara tertib dan
sistematis. Setelah hal ini diperoleh, maka langkah selanjutnya adalah
menganalisa pekerjaannya itu sendiri, untuk lebih menyempurnakan cara
kerja yang telah ada. Tentunya, katau setiap stasiun kerja telah dapat
disempurnakan, maka untuk memperbaiki proses secara keseluruhan
akan lebih mudah dilaksanakan.

Untuk mendapatkan gerakan-gerakan yang lebih terperinci, terutama
untuk mengurangi gerakan-gerakan yang tidak perlu dan untuk mengatur
gerakan sehingga diperoleh urutan yang terbaik, maka dilakukan studi
gerakan. Dengan studi Gerakan ini, kita bisa menganalisa gerakan
gerakan yang dilakukan seorang pekerja selama melaksanakan
pekerjaannya. Berdasarkan studi ini, maka kita bisa membuat Peta
Tangan Kiri dan Tangan Kanan. Dengan kata lain, Peta Tangan Kiri dan
Tangan Kanan merupakan suatu alat dari studi Gerakan untuk
menentukan gerakan-gerakan yang efisien, yaitu gerakan-gerakan yang
memang diperlukan untuk melaksanakan suatu pekerjaan.

Peta ini menggambarkan semua gerakan-gerakan saat bekerja dan waktu 
menganggur yang dilakukan oleh tangan kiri dan tangan kanan, juga
menunjukkan perbandingan antara tugas yang dibebankan pada tangan
kiri dan tangan kanan ketika melakukan suatu pekerjaan.
Melalui peta ini kita bisa melihal semua operasi secara cukup lengkap,
yang berarti mempermudah perbaikan operasi tersebut. Peta ini sangat
praktis untuk memperbaiki suatu pekerjaan manual dimana tiap siklus dari
pekerja terjadi dengan cepat dan terus berulang, sedangkan keadaan lain,
peta ini kurang praktis untuk dipakai sebagai alat penganalisa. lnilah
sebabnya dengan menggunakan peta ini kita bisa melihal dengan jelas
pola-pola gerakan yang tidak efisien, dan atau bisa melihal adanya
pelanggaran terhadap prinsip-prinsip ekonomi gerakan (Iihal Bagian 4) 
yang terjadi pada saat pekerja manual tersebut berlangsung.



Jika Anda menyukai Artikel di blog ini, Silahkan klik disini untuk berlangganan gratis via email, Anda akan mendapat kiriman artikel setiap ada artikel yang terbit di Our Akuntansi


0 komentar:

Post a Comment