Analisis Permintaan Minyak Kelapa (Coconut Crude Oil) Indonesia di Pasar Internasional
SYAHRUL GANDA SUKMAYA
Perhimpunan Ekonomi Pertanian Indonesia (PERHEPI)
syahrulganda@yahoo.co.id
INTISARI
Kebutuhan minyak kelapa atau Coconut Crude Oil (CCO) dunia sebesar 2,18 juta ton per tahun di tahun 2014. Pangsa minyak kelapa Indonesia di pasar internasional terbesar kedua setelah Philippina. Fluktuasi pasar minyak nabati di pasar internasional tidak terlepas dari kondisi perekonomian di negara konsumen CCO sehingga berpengaruh terhadap ekspor minyak kelapa. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis elastisitas permintaan minyak kelapa Indonesia di pasar internasional dan persaingannya dengan produsen lainnya. Penelitian ini menggunakan data sekunder, yaitu data tahunan ekspor minyak kelapa Indone sia dan negara eksportir lainnya dipasar internasional pada tahun 1984 sampai tahun 2015. Pendekatan analisis permintaan pasar menggunakan AIDS (Almost Ideal Demand System) dan persaingan dengan analisis keunggulan komparatif Revealed Comparative Advantage (RCA). Hasil penelitian menunjukan bahwa komoditas minyak kelapa Indonesia memiliki keunggulan komparatif di pasar internasional. Selain itu, peningkatan permintaan impor minyak kelapa di pasar internasional akan menguntungkan bagi Indonesia dengan meningkatnya pangsa pasar Indonesia.
Kata Kunci: ekspor, minyak kelapa, keunggulan komparatif, pangsa pasar.
Download : JURNAL
0 komentar:
Post a Comment