CONTOH SOAL dan PENYELESAIANNYA (2)
Pada tanggal 1 Nopember 2007, Nova mendirikan sebuah perusahaan servis komputer yang diberi nama Nova Servis Komputer. Berikut ini adalah transaksi-transaksi yang terjadi selama bulan Nopember 2007
(1) Nova menyetorkan uang pribadinya sebagai setoran modal awal sebesar Rp. 45.000.000,-
(2) Membeli sebidang tanah secara tunai seharga Rp. 30.000.000,-
(3) Dibeli perlengkapan komputer secara kredit seharga Rp. 4.150.000,-
(4) Menerima uang tunai atas jasa perbaikan komputer dari para pelanggan sebesar Rp. 12.000.000,-. (5) Dibayar beban-beban sebagai berikut: Gaji Rp. 6.725.000,-; sewa Rp. 2.400.000,-; listrik Rp1.350.000,00; macam-macam beban sebesar Rp. 875.000,-.
(6) Menyelesaikan perbaikan komputer untuk beberapa pelanggannya yang pembayaran atas jasa yang telah diberikan tadi dilakukan secara kredit seharga Rp. 10.500.000,-.
(7) Dibayar utang usaha sebesar Rp. 2.850.000,-.
(8) Untuk kepentingan pribadinya, Nova mengambil uang tunai sebesar Rp. 2.500.000,-.
Pertanyaan:
Catatlah transaksi-transaksi di atas ke dalam akun yang sesuai dengan memperhatikan aturan pendebitan dan pengkreditan yang benar pada setiap jenis akun yang ada.
PENYELESAIAN
Pencatatan transaksi ke dalam akun-akun di Buku Besar.
0 komentar:
Post a Comment