-->

Tekstur Khusus pada Batuan Beku

Disamping tekstur yang telah disebutkan tadi masih terdapat tekstur lain,  yang umum disebut sebagai tekstur khusus.  Tekstur khusus ini akan lebih jelas apabila diamati dibawah mikroskop polarisasi dengan perbesaran 40 atau 100 kali. Tekstur khusus tsb.  antara lain :
●   Tekstur Diabasik  : yaitu tekstur dimana plagioklas tumbuh bersama dengan  piroksin. Disini piroksin tidak terlihat jelas dan plagioklas radier terhadap plagioklas.
● Trachytic (pilotaxitic), tekstur yang umum pada  batuan vulkanik, berupa mikrolit yang membentuk orientasi tertentu, karena dihasilkan oleh mekanisme aliran.
●  Orthophyric : jika massadasar berupa feldspar yang bentuknya gemuk, siku-siku.
●   Cumulophyric : jika fenokris mengelompok/berkumpul
●  Ophitic dan subophitic,  merupakan tekstur yang khas pada kelompok gabro, basalt,terutama diabas.  Merupakan intergrowth antara piroksen dan plagioklas.
●   Ophitic , Jika mineral plagioklas dilingkupi oleh mineral piroksen
●   Subophitic , Jika mineral piroksen dilingkupi oleh mineral plagioklas
●  Tekstur graphic , merupakan tekstur yang sering ada pada batuan beku yang kaya silika,terutama granit, pegmatit, dimana mineral kuarsa tumbuh bersama dengan alkali feldspar. 
●   Intergranular /intersertal,  banyak dijumpai pada batuan lava dan hipabisal, khususnya basalt dan diabas. Celah-celah sudut mineral feldspar ditempati oleh mineral ferromagnesian (olivin,piroksen, bijih besi) atau gelas, mineral sekunder, serpentin, chlorit dll.
●   Granophyric / micrographic, merupakan tekstur intergrowth antara mineral kuarsa dengan feldspar, tetapi dengan ukuran yanglebih halus.Terdapat pada batuan applite.






Jika Anda menyukai Artikel di blog ini, Silahkan klik disini untuk berlangganan gratis via email, Anda akan mendapat kiriman artikel setiap ada artikel yang terbit di Our Akuntansi


0 komentar:

Post a Comment