-->

Perspektif dua titik hilang

Perspektif dua titik hilang merupakan cara menggambar objek dengan dua titik hilang yang berjauhan di sebelah kanan dan kiri pada garis cakrawala. Menggambar dengan perspektif dua titik hilang memberikan kesempatan untuk menggambarkan sudut terdekat dan terjauh dari objek atau ruang. Dalam perspektif ini, sudut ruang atau tepi objek digambarkan terlebih dahulu dan dapat digunakan sebagai skala secara horisontal dan vertikal untuk dijadikan dasar garis dari titik hilang.  Garis cakrawala digambarkan secara horisontal dan ditentukan oleh tinggi mata pengamat. Perbedaan dengan perspektif satu titik kilap adalah pada perspektif dua titik hilang tidak ada garis horisontal, kecuali pada objek yang memiliki kemiringan 450, semua garis yang secara nyata terlihat sejajar horisontal akan terlihat miring menuju kedua titik hilang. Garis horisontal dan vertikal sebagai skala pengukuran hanya ada satu dan letaknya pada sudut terjauh dari objek yang digambar. Gambar perspektif dua titik hilang sangat sulit untuk digambar secara terukur, dan gambar yang dihasilkan akan terlihat lebih alami dengan sedikit distorsi dibandingkan dengan metode perspektif lain



Jika Anda menyukai Artikel di blog ini, Silahkan klik disini untuk berlangganan gratis via email, Anda akan mendapat kiriman artikel setiap ada artikel yang terbit di Our Akuntansi


0 komentar:

Post a Comment