-->

Menjelaskan Alur Peristiwa dari Suatu Sinopsis Novel


Alur adalah rangkaian peristiwa yang sambung-menyambung dalam sebuah cerita berdasarkan logika sebab-akibat. Dalam sebuah cerita terdapat berbagai peristiwa. Peristiwa-peristiwa dalam cerita itu tidak berdiri sendiri, tetapi berkaitan antara peristiwa satu dengan peristiwa yang lainnya. Rangkaian peristiwa itulah yang membentuk alur cerita. Misalnya, sebuah cerita dimulai dari peristiwa A dan diakhiri dengan peristiwa E. A, B, C, D, dan E itulah alur cerita. Alur yang berurutan dari peristiwa A - E dinamakan plot maju atau alur maju. Jadi, dinamakan plot maju atau alur maju kalau peristiwa-peristiwa dalam cerita itu berurutan, baik berurutan waktu maupun berurutan kejadiannya. Sebaliknya, dikatakan plot mundur (sorot balik) kalau peristiwa terakhir didahulukan kemudian bergerak ke peristiwa-peristiwa sebelumnya. Jadi, alur mundur itu peristiwanya dimulai dari peristiwa E diikuti peristiwaperistiwa D, C, B, dan A. Ada pula plot campuran, yaitu bila susunan peristiwanya ada yang maju dan ada yang mundur. Misalnya, peristiwa D didahulukan, lalu diikuti peristiwa B, A, C, dan diakhiri peristiwa E. Alur maju pada umumnya terdiri atas beberapa tahapan berikut ini.
a. Pendahuluan, merupakan paparan awal cerita. Pengarang mulai memperkenalkan tempat kejadian, waktu, topik, dan tokoh-tokoh.
b. Penampilan masalah, pada tahap ini konflik dalam cerita mulai ditampilkan.
c. Puncak ketegangan, sering disebut klimaks. Pada tahap klimaks ini konflik meningkat dan semakin ruwet.
d. Ketegangan menurun, pada tahap ini konflik menurun. Emosi yang memuncak telah berkurang.
e. Penyelesaian, pada tahap ini penyelesaian dapat dipaparkan oleh pengarang dapat juga menggantung. Artinya, pembaca diharapkan mampu menafsirkan sendiri penyelesaian ceritanya. Tahapan alur tersebut dapat digambarkan sebagai berikut:




  • Tugas
Kerjakanlah tugas-tugas berikut dengan baik!
1. Analisislah tahapan alur novel yang kalian dengarkan tersebut! Kerjakanlah dengan membuat format berikut!
2. Simpulkan jenis alur novel yang telah kalian dengarkan tersebut!




Jika Anda menyukai Artikel di blog ini, Silahkan klik disini untuk berlangganan gratis via email, Anda akan mendapat kiriman artikel setiap ada artikel yang terbit di Our Akuntansi


0 komentar:

Post a Comment