-->

Golongan Mineral Utama

Mineral utama adalah mineral yang terbentuk langsung dari kristalisasi magma dan kehadirannya sangat menentukan dalam penamaan batuan.  Mineral utama ada yang berwarna terang (felsic) dan ada yang berwarna gelap (mafic), sehingga mineral utama ini dapat dikelompokkan menjadi dua yaitu kelompok mineral Felsic dan kelompok Mafic.

1.  Kelompok Mineral Felsic  Mineral Felsic (mineral berwarna terang dengan densitas rata-rata 2,5-2,7), yaitu:
-  Mineral kwarsa (Si O2)
-  Kelompok mineral feldspar, Kelompok mineral feldspar terdiri dari dua seri yaitu seri feldspar alkali dan seri plagioklas Seri feldsfar alkali (K,Na)AlSiaOa, (terdiri dari mineral sanidin, mineral orthoklas, mineral anorthoklas, mineral adularia, dan mineral mikroklin) Seri plagioklas terdiri dari mineral albit, mineral oligoklas, mineral andesin, mineral labradorit, mineral bitownit, dan mineral anortit.
-  Kelompok mineral feldspatoid (Na, K Alumina silikat), terdiri dari mineral nefelin, mineral sodalit, mineral leusit.

2. Kelompok Mineral Mafic Mineral mafic (mineral-mineral feromagnesia dengan warna gelap dengan densitas rata-rata 3,0-3,6) yaitu : 
-  Kelompok mineral Olivin : terdiri dari mineral Fayalith, dan mineral Forsterite 
-  Kelompok mineral Piroksen : terdiri dari mineral Enstantite, mineral Hipersten, mineral  Augit, mineral Pegionit, dan mineral Diopsite.
-  Kelompok mineral Mika : terdiri dari mineral Biotit, mineral Muskovit, mineral phlogopit 
-  Kelompok mineral Amphibol : terdiri dari mineral Cumingtonit, mineral Hornblende, mineral Rieberkit, mineral Tremolit, mineral Aktinolit, mineral Glaukopan dsb.



Jika Anda menyukai Artikel di blog ini, Silahkan klik disini untuk berlangganan gratis via email, Anda akan mendapat kiriman artikel setiap ada artikel yang terbit di Our Akuntansi


0 komentar:

Post a Comment